YOGYAKARTA – Program Studi Ilmu Komunikasi UPN “Veteran” Yogyakarta konsentrasi Marketing Komunikasi kembali mengadakan kuliah umum MarcomTalk. Pada kesempatan kali ini, MarcomTalk bekerjasama dengan Kumparan untuk menghadirkan sesi bertema Storytelling for Storytelling.
Acara yang diadakan pada hari Kamis, 11 Mei 2023 ini mengundang Nara Sophiaan selaku Head of Audience Management Kumparan. Nara memaparkan bagaimana user trends dan platform trends saat ini mempengaruhi bentuk dan channel dari produk-produk jurnalistik yang diproduksi media.
“Ada minat yang tinggi terhadap konten-konten video pendek. Selain itu, berdasarkan riset yang dilakukan oleh Deloitte, audiens saat ini juga punya attention snap yang cukup rendah. Kurang lebih 8 detik. Jadi pemanfaatan multichannel platform untuk video-video tersebut juga harus menyesuaikan dengan karakteristik platfom dan user-nya,” jelas Nara.
Lebih lanjut, ia juga menekankan bahwa konten-konten yang diproduksi oleh tim editorial tetap harus melewati tahap gatekeeping. Hal ini ditujukan agar kualitas konten tetap terjaga. Di sisi lain, setiap konten yang dibuat tentu bekerjasama dengan pihak marketing, sehingga pemahaman mengenai marketing komunikasi menjadi sangat penting.
Nara juga membagikan beberapa tips dan trik bagi para mahasiswa yang ingin mengasah kemampuan bernarasi kreatif dalam konten. “Jangan fokus pada medium tulisan saja, namun juga content creation. Pastikan ikuti perkembangan platform dan tren konten agar tidak ketinggalan,” pesannya.
Sesi kuliah umum kali ini disambut oleh antusias yang tinggi oleh para mahasiswa. Mahasiswa Ilmu Komunikasi UPN “Veteran” Yogyakarta Carla Laksita Casey berpendapat bahwa kuliah umum kali ini sangat sesuai dengan bidang yang sedang ia pelajari. “Bermanfaat banget materinya. Relate dengan konsentrasi marketing komunikasi yang aku ambil,” ungkapnya. “Menurutku, materi taktik membuat konten jadi paparan yang paling menarik tadi. Semoga bisa berani membuat konten dan bisa dapat tempat magang yang bagus,” tukas mahasiswa angkatan 2021 ini.
Nara juga mengapresiasi semangat teman-teman Komunikasi UPNVYK dalam agenda kali ini. Menurutnya, antusias mahasiswa adalah energi dan penanda bahwa mereka mau berkembang dan belajar. Maka dari itu, kegiatan kuliah umum seperti MarcomTalk amat diperlukan untuk meningkatkan pemahaman konseptual dan memperkenalkan para mahasiswa dengan praktisi.